Harga Rokok Semakin Mahal? Gak Masalah! Ini Solusinya!

rokok

     Apakah kalian sudah tau, bahwa kabarnya pemerintah akan menaikan harga rokok. Nah, daripada pusing mikirin harga rokok yang semakin mahal mending kita berhenti untuk merokok dan menggunakan uang kita untuk sesuatu yang lebih bermanfaat.
     Tapi, gimana sih caranya menghilangkan kecanduan merokok? mari kita bahas terlebih dahulu penyebabnya.


Apa Sih Penyebab Kecanduan Rokok ?

     Menurut penelitian, terdapat dua penyebab seseorang bisa kecanduan rokok yaitu faktor Biologis dan faktor Psikologis.
     Dilihat dari faktor Biologis, kecanduan rokok disebabkan karena rokok mengandung nikotin yang merupakan zat yang menyebabkan ketergantungan. Saat seseorang menghisap rokok, nikotin akan langsung menuju ke otak yang akan mempengaruhi bagian otak yang mengatur perasaan rileks dan bahagia. Nikotin kemudian akan membanjiri otak dengan Dopamin dan inilah yang menjadi penyebab seorang perokok akan merasakan kenikmatan dan kebahagiaan.

     Di saat yang bersamaan, ketika terjadi ketidak seimbangan zat kimia di otak karena produksi Dopamin yang berlebihan.
Maka otak akan berusaha menyeimbangkan kembali zat-zat kimia tersebut dengan cara, otak akan masukan zat sejenis Anti - Dopamin ke dalam otak dimana hal ini akan membuat perokok menjadi lebih mudah marah, gelisah, sakit kepala dan sulit tidur ketika tidak merokok. Keadaan inilah yang menjadi penyebab seseorang ingin menghisap rokok lagi.

     Selanjutnya, dilihat dari Ilmu Psikologi. Kecanduan dapat disebabkan karena seseorang mengalami stres, tekanan dan tidak terhubung secara psikologis dengan lingkungan sekelilingnya.
     Untuk membuktikannya, pada awal abad ke- 20 terdapat penelitian sederhana dimana peneliti menggunakan seekor tikus yang dimasukan ke dalam kandang dimana di dalamnya terdapat 2 jenis air minum yang berisi air biasa dan yang satunya lagi berisi air narkoba. Dan hasilnya, hampir setiap hari tikus tersebut minum air narkoba tersebut hingga tikus tersebut mati karena overdosis.


rokok

     Namun, pada tahun 1970 seorang pakar bernama Bruce Alexander membantah penelitian tersebut karena tikus tersebut hanya sendirian di dalam kandang (kayak jomblo aja ...hahaha sorry ya yg kesinggung). Oleh karena itu tikus tersebut hanya akan memperoleh kebahagiaan dari meminum air narkoba tersebut.

     Kemudian untuk membuktikan kebenaran hipotesisnya, Prof. Bruce Alexander membangun sebuah kandang besar yang berisi banyak tikus dimana tikus-tikus tersebut dapat bermain, saling berinteraksi dan berkembang biak di dalam kandang.
     Sama seperti penelitian sebelumnya, kandang tersebut diberi 2 jenis air minum yang berbeda. Dan ternyata semua tikus lebih memilih untuk meminum air biasa daripada air narkoba dan tidak ada satupun diantara mereka yang mengalami overdosis karena narkoba.

     Tapi, kita tidak mau disamakan dengan tikus kan? Perlu kita ketahui bahwa faktanya jika kita jika kita dirawat di rumah sakit. Kemungkinan besar kita diberi Diamorphine, yaitu zat sejenis Heroin tetapi jah lebih kuat.
     Tapi mengapa setelah kita keluar dari rumah sakit, kita tidak lagi kecanduan zat tersebut? Yap, itu karena saat kita pulang kita bertemu dengan keluarga kita yang paling kita sayangi.

     Jadi, dapat disimpulkan bahwa jika kamu memang benar-benar ingin menghentikan kecanduan merokok maka mulailah mencari dan menciptakan lingkungan yang bebas rokok dan mulailah mencari ketenangan dan kebahagian bukan dari merokok namun dari orang-orang di sekeliling kita.
     Penelitian ini tentunya berlaku untuk semua jenis kecanduan, baik itu kecanduan Bermain Game, Video Porno, Internet, Rokok maupun Narkoba. Oleh karena itu, daripada kita pusing-pusing mikirin harga rokok yang makin mahal mending kita mencoba berhenti merokok bukan hanya untuk diri sendiri. Namun juga demi orang-orang di sekeliling yang kita cintai.


rokok

     Jadi apa pendapat kalian mengenai hal ini ? Silahkan sharing pendaptmu di kolom komentar di bawah ya!! :D

Post a Comment

3 Comments

  1. huhu untung kl ane dr dulu ga prnh mau bersentuhan ama yg namanya rokok dkk, btw nice info gannn

    ReplyDelete
  2. Bener gan kita sendiri yang harus ciptain suasana supaya berhenti merokok

    ReplyDelete